Senin, 18 November 2019

Resep pindang pegagan


Sumber dari www.kayuagung.com
Bahan Utama
Ikan jenis Patin (sungai yach)lebih enak , atau Baung seberat 5 Kg

Bumbu - Bumbu :

Cabai Merah 1 kg
Cabai Rawit 1 ons
Bawang Merah 1 ons
Asam Jawa 1 ons
Terasi Udang satu sendok makan
Daun Salam 5 helai
Serai dua buah
Gula Merah secukupnya
garam secukupnya
1 Buah Nanas yang di potong-potong

Cara Membuat

Tumbuk seluruh bumbu dapur tadi, tapi jangan terlalu halus, sesudah di tumbuk bumbu tadi di ambil sari airnya dengan menyaringnya seperti membuat santan, setelah itu sari tadi dimasukan ke dalam panci yang sudah di isi air yang sudah direbus sebelumnya.

Setelah itu masukan juga ikan Patin yang sudah di bersihkan dan di potong menurut ukuran selera masing รป masing bersama buah nanas yang telah dipotong sebelumnya ke dalam panci yang ada sari air bumbu tadi. Dan direbus jadi satu selama kurang lebih 15 menit.

Setelah 15 menit direbus ikan patin pindang pegagan Tanjung sejaro siap di hidangkan
bersama dengan daun kemangi dan lalapan sayur lainnya.
                   
                    Kami juga menyediakan kursus di Zizamall.com

Resep pindang patin pegagan khas palembang


Sumber dari WordPress.com
  • BAHAN-BAHAN : (yang disiapkan)
  1. 1-2 kg ikan baung segar/ patin juga boleh la
  2. ½ sdm gula merah
  3. ¼ nanas potong-potong 2 cm
  4. 1 sdt terasi (bangka asli) lebih sedap
  5. 5 gram asam jawa
  6. 2 batang serai memarkan
  7. 200 ml air
  8. 50 gram kemangi ambil daunya
  9. 1 batang daun bawang potong-potong 3 cm
  10. 1 buah Jeruk nipis untuk mencuci ikan agar tidak bau amis
  11. semua bahan jangan lupa cuci sampai bersih ya..!!!!
  • BUMBU HALUS :
  1. 8 buah cabe merah
  2. 5 buah cabai rawit
  3. 6 siung bawang merah
  4. 4 buah cung / tomat ceri ( bisa diganti 1 buah tomat )
  5. 2 sdt garam
  6. 1 sdt gula pasir
  •  BUMBU CAIR :
  • larutkan terasi dan asam jawa kedalam 200 ml air aduk – aduk hingga rata.
  • CARA MEMBUAT :
  1. Lumuri ikan yang sudah bersih dengan ½ sdt air jeruk nipis hal ini bertujuan untuk mengurangi bau amis dari ikan tersebut. Lalu tambahkan beberapa potong nanas namun sebelumnya remas sedikit nanas tersebut untuk mengeluarkan air sari nanas tersebut.
  2. Campurkan ikan, bumbu halus dan bumbu cair. diamkan selama 15-20 menit. Ini merupakan resep tradisional suku pegagan dimana asam jawa dan terasi (tanpa dibakar) tidak dihaluskan bersamaan dengan bumbu halus namun dijadikan sebagai bahan untuk merendam ikan dengan tujuan agar aroma bumbu cair, bumbu halus dan sari nanas meresap kedalam ikan.
    Itulah sedikit informasi yang dapat saya bagi. Mungkin banyak versi dan cara memasak yang berbeda-beda. Namun inilah pindang pegagan yang sesungguhnya, semua kembali ke selera dan lidah masing-masing dan daerah yang anda miliki.
  3. Selanjutnya masak dengan menambahkan 1.000 ml air, serai, gula merah aduk hingga rata dan matang dapat juga ditambahkan gula atau garam tergantung selera ditambah sedikit demi sedikit sesuai apa yang kurang rasa pada bumbunya namun ingat masyarakat suku pegagan tidak pernah menggunakan penyedap rasa.tapi tergantung selera dan bahan yang dimiliki di dapur jg ya..
  4. Masak hingga matang, kemudian sajikan dengan menambahkan irisan daun bawang, daun kemangi dan cabe rawit utuh. tujuan sajian ini supaya menambah aroma wangi dan hidangan menjadi lebih cantik.
  5. Resep ini dapat disajikan untuk 5 porsi.
                         KAMI JUGA MENYEDIAKAN KURSUS ONLINE  DI Zizamall.com

Resep pindang tulang meranjat



BAHAN :
  • 800 gram tulang iga sapi atau tulang lainnya
  • 1.500 ml air
  • 1 batang serai memarkan
  • 2 cm lengkuas memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 3 buah cabai hijau besar belah dua panjang
  • 3 buah cabai merah besar belah dua panjang
  • 2 buah tomat potong-potong
  • 2 sdm kecap manis
  • 10 gram asam jawa
  • 1 sdm garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 2 sdt gula merah
BUMBU HALUS :
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 cm kunyit bakar
  • 2 cm jahe
CARA MEMASAK PINDANG TULANG MERANJAT :
  1. Rebus iga sapi sampai empuk. Angkat dan saring air kaldunya dan tambahkan air menjadi 1.500 ml.
  2. Rebus kaldu, iga, serai, lengkuas, daun salam, cabai hijau, cabai merah, dan bumbu halus sampai mendidih dan harum.
  3. Masukkan tomat, kecap manis, asam jawa, garam, merica bubuk, dan gula merah. Masak sampai matang dan meresap.
  4. Sajikan untuk 6 porsi dengan sambal pedas mantap.
                    Kami juga menyediakan kursus di Zizamall.com